Cara Membuat Puding Coklat dengan Vla Vanilla

Cara Membuat Puding Coklat dengan Vla Vanilla

Cara membuat puding coklat tidak sesulit yang kita bayangkan. Bahan yang diperlukan juga tidak serumit dan sesulit ketika membuat kue ulang tahun.

Puding biasanya menjadi makanan pencuci mulut. Makanan penganti buah-buahhan seusai makan makanan utama. 

Ternyata, bagi sebagian orang puding bisa dijadikan makanan utama, karena puding ini dapat mengenyangkan perut yang sedang lapar. Dengan demikian, orang-orang yang sedang melakukan program dietlah yang hobi mengonsumsi puding.

Mengonsumsi puding juga berkhasiat memperlancar metabolisme di dalam tubuh. Puding juga mengandung serat yang bagus untuk membersihkan usus di dalam perut kita. Sehingga, puding sangat bagus dikonsumsi oleh mereka yang susah buang air besar.

Seperti yang kita ketahui, kotoran tubuh manusia yang tidak dikeluarkan akan berubah menjadi racun yang merusak tubuh. 

Dengan begitu, kotoran dari dalam tubuh harus dikeluarkan. Jika kotoran atau racun dari dalam tubuh sudah dikeluarkan, maka tubuh akan menjadi lebih sehat, sehingga tidak mudah terserang penyakit.

Bagaimanapun juga, kesehatan itu mahal harganya. Bayangkan jika Anda sakit, uang yang Anda miliki akan Anda gunakan untuk berobat. 

Berkali-kali Anda berobat, tentu uang yang Anda keluarkan akan semakin banyak. Sehingga, sebanyak apapun uang Anda, akan semakin berkurang atau bisa saja habis begitu saja demi mengobati penyakit yang Anda derita.

Melihat puding banyak manfaatnya, tidak ada salahnya kita mengetahui cara membuat puding coklat untuk dikonsumsi sendiri. 

Sebagai gambaran awal, membuat puding coklat sama seperti membuat agar-agar. Dalam proses pembuatannya, tidak ada tahapan pembuatan yang rumit seperti memasak hidangan utama.

Agar puding tetap terjaga kualitasnya selalu usahakan untuk menggunakan bahan dasar yang murni, jangan menambahkan bahan penyedap rasa maupun pengawet. 

Misalnya, cukup memasukkan gula pasir sebagai pemanis alami tambahkan daun pandan sebagai penganti penyedap rasa. Bagaimanapun menariknya bahan tambahan buatan, menjaga kesehatan tubuh tetaplah yang terpenting.

Berikut ini adalah bahan dasar yang perlu Anda persiapkan untuk membuat puding coklat yang baik dan menyehatkan.

  • Siapkan satu bungkus agar-agar merek apa saja sesuai dengan selera Anda,
  • Sediakan 400 ml susu cair,
  • Kemudian tidak boleh lupa gula pasir sebanyak dua sendok makan,
  • Satu butir kuning telur yang sudah dikocok,
  • Kocok tiga butir putih telur
  • Sediakan dark cooking chocolate yang telah dipotong-potong terlebih dahulu sekitar 50 gr.
  • Setelah menyelesaikan tahapan pekerjaan di atas, langkah selanjutnya adalah meramu bahan-bahan tersebut menjadi sebuah hidangan puding yang lezat dan siap untuk di santap.
  • Hidupkan kompor dan aturlah hingga Anda mendapatkan api sedang,
  • Masukkankan susu cair ke dalam panci,
  • Kemudian masukkan agar-agar berwarna putih; aduklah hingga rata dan jangan lupa mengontrol bara api agar tetap berada di api sedang,
  • Kemudian langkah selanjut, masukkan kuning telur yang sudah disiapkan dan aduk hingga rata,
  • Biarkan sampai mendidih terlebih dahulu, jika sudah mendidih, angkat adonan,
  • Kemudian kocok putih telur hingga mengembang,
  • Tuang adonan agar-agar yang masih hangat ke dalam adonan putih telur kocok sambil diaduk-aduk hingga rata,
  • Tuang adonan tersebut  ke dalam cetakan, pada saat menuang, saringlah terlebih dulu agar puding terlihat halus, mulus dan tidak ada udara yang mengelembung,
  • Dinginkan puding beberapa saat dan jika sudah tidak ada asapnya, masukkanlah ke dalam lemari es.

Puding akan lebih lezat apabila dicampur dengan vla vanilla. Bagaimana cara membuat vla vanilla agar puding yang telah Anda buat semakin menggoda selera makan? 

Ikutilah tahapan berikut.

Pertama kali yang harus disiapkan adalah bahan-bahan untuk membuat vla vanilla.

  • Dua buah kuning telur
  • 50 gram tepung maizena
  • 500 ml susu segar
  • 75 gram gula pasir

Cara membuat vla vanilla cukup mudah, yaitu:

  • Campur tepung maizena, susu segar dan gula pasir lalu aduk hingga rata,
  • Jerangkan di atas kompor dengan api sedang,
  • Aduk hingga larut dan mendidih. Setelah mendidih, biarkan sebentar. Jangan biarkan terlalu lama mendidih karena vla vanilla yang dihasilkan kurang bagus,
  • Kemudian matikan api.
  • Siapkan 2 buah telur, ambil bagian kuningnya dan kocoklah hingga rata,
  • Lalu, masukkan  kuning telur kocok ke dalam larutan puding dan aduk hingga rata.
  • Agar mudah dingin, tidak ada salahnya untuk menaruh di almari es.

Nah, puding coklat dan vla vanilla sudah siap. Mudah bukan, cara membuat puding coklat dengan vla vanilla? Sebelum Anda menyantapnya, Anda perlu menyiram puding coklat dengan vla vanila. Lalu, agar mudah menyantapnya, iris-irislah puding menjadi bagian kecil.  

Dijamin, satu porsi akan segera ludes. Ups! agar lebih menarik, saat menyajikan, puding coklat bisa dihias dengan potongan buah seperti melon, stroberi atau mangga. Anda akan merasakan sensasi yang menggugah selera.

Selain enak disantap, tentu saja puding coklat memiliki manfaat. Lantas, apakah manfaat dari puding? Puding yang berbahan dasar agar-agar ini bagus untuk kesehatan. 

Tidak heran jika puding memiliki banyak serat. Dengan demikian, puding ini aman untuk dikonsumsi setiap hari, apalagi bagi yang melakukan program diet.

Orang yang diet justru suka makanan yang satu ini, karena kandungan serat pada puding bersifat mengenyangkan. 

Ketakutan orang-orang yang melakukan program diet adalah terjadinya proses metabolisme tubuh yang tidak lancar. Jika proses metabolisme tubuh tidak lancar, maka dampaknya adalah kecenderungan kepada obesitas.

Sekali lagi, puding pulalah yang mampu memperlancar proses metabolisme di dalam tubuh. Sehingga, tidak mengherankan jika mereka yang diet sangat menyukai mengonsumsi puding sebagai makanan penganti ketika lapar.

Jika kita merunut asal-muasal agar-agar, ternyata agar-agar terbuat dari rumput laut. Seperti yang kita ketahui sendiri manfaat rumput laut. Rumput laut memiliki klorofil serta memiliki zat antioksidan yang mampu menangkal penyakit kanker.

Bahkan, dalam salah satu pernelitian yang dilakukan oleh Harvard School of Public Health di Amerika, para peneliti menemukan bahwa daging rumput laut memiliki zat yang mampu menangkal radikal bebas yang berbahaya di dalam tubuh manusia.

Tidak ada salahnya juga lho, membuatkan puding coklat untuk teman kampus Anda. Akan lebih seru dan terasa kebersamaannya ketika disantap bersama teman-teman di bawah pohon halaman kampus.

Sambil bercengkrama dan mendiskusikan tugas kuliah yang rumit, tentu menyantap puding coklat akan membuat suasana jadi menyenangkan. Yang tak kalah penting adalah, tentu saja, di kampus tidak perlu lagi mengeluarkan uang jajan. Lebih hemat bukan?

Banyak hal yang sudah kita dapatkan, selain berbagi, hemat uang, kebersamaan, semakin dekat juga mendapatkan pahala karena sudah merelakan waktu membuat puding untuk teman-teman kampus.

Dari segi kesehatan, kesehatan tubuh tetap terjaga karena metabolisme tubuh Anda pun terjaga. Sekalipun Anda diet, perut tidak akan merasa lapar dan program diet tidak terlanggar.

Jika ada satu cara untuk menyatukan kebersamaan, mengapa memilih seribu cara agar bisa menyatu. Semoga tulisan ini bermanfaat dan menginspirasi.

Topik Terkait
Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama